Shared Berita

Sulbarpos.com, Mamuju – Suasana Ramadhan yang penuh berkah semakin terasa di Dermaga Sandeq Nusantara, tempat berlangsungnya buka puasa bersama yang digelar oleh Polda Sulawesi Barat bersama para awak media pada Kamis (13/3/2025).

Acara ini menjadi ajang mempererat silaturahmi sekaligus membangun hubungan harmonis antara kepolisian dan insan pers.

Kegiatan diawali dengan video conference bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, yang diikuti oleh seluruh jajaran Polda se-Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolri menekankan pentingnya sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan serta meningkatkan pelayanan publik yang lebih humanis. Suasana pun terasa khidmat saat peserta menyimak arahan dari pimpinan tertinggi kepolisian.

Usai video conference, acara berlanjut dengan momen berbuka puasa yang penuh keakraban. Kapolda Sulbar Irjen Pol. Adang Ginanjar, didampingi para pejabat utama Polda, terlihat berbaur dengan para jurnalis dari berbagai media.

Sembari menikmati hidangan, suasana hangat tercipta dengan perbincangan santai, canda tawa, serta berbagi cerita yang semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan insan pers.

Menurut Kapolda Sulbar, kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Polda dalam menjalin komunikasi yang baik dengan media.

Ia menegaskan bahwa media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang akurat dan objektif kepada masyarakat, sehingga hubungan yang harmonis antara Polri dan insan pers menjadi kunci utama dalam menciptakan stabilitas keamanan di wilayah Sulawesi Barat.

“Melalui kebersamaan ini, kami berharap sinergi antara kepolisian dan media semakin kuat. Media adalah mitra strategis dalam menyebarluaskan informasi yang benar kepada masyarakat, sehingga dapat membantu mewujudkan Polri yang Presisi, Promoter, dan semakin dicintai masyarakat,” ujar Kapolda.

Baca Juga  Kolaborasi dengan RSUD Provinsi, Bid Dokkes Polda Sulbar Berbagi Sembako untuk Pasien Operasi Celah Bibir dan Katarak

Kegiatan ini pun menjadi momentum penting untuk terus menjaga komunikasi yang efektif antara Polri dan media, sehingga dapat bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif di bulan suci Ramadhan serta seterusnya.

(Adv)

Iklan