Sulbarpos.com, Majene — Kepala Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas (BBPVP) Makassar, La Ode Haji Polondu melakukan kunjungan silaturahmi kepada Bupati Majene, Andi Achmad Syukri Tammalele yang berlangsung di rumah jabatan (Rujab) Bupati Majene, Rabu, (30/8/2023).
Kepala BBPVP Makassar beserta staf memanfaatkan momentum untuk membangun sinergitas dengan Bupati Majene untuk membicarakan rencana peralihan dari UPTD BLK Majene menjadi Unit Pelayanan Teknis Pusat Balai Latihan Kerja (UPTP BLK) dibawa naungan langsung Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia.
“Peralihan dari UPTD BLK Majene menjadi UPTP merupakan kabar baik bagi peningkatan program kerja dimasa depan. Hal ini harus disambut dengan baik agar Majene menjadi kawasan yang dapat melahirkan pemuda unggul, mandiri selaras dengan program kerja pemerintah daerah di kabupaten Majene,” ujar kepala BBPVP Makassar saat audience dengan Bupati Majene, Rabu (30/8/2023).
La Ode menyampaikan, kelak dengan hadirnya UPTP BLK akan dikelola langsung Kementerian Ketenagakerjaan ini akan dapat meningkatkan ketrampilan SDM pencari kerja yang sesuai dengan kebutuhan dunia usaha serta dapat menciptakan individu-individu yang dapat pula berwirausaha dengan bekal ketrampilan yang didapat di UPTP BLK.
Karena itu kata Kepala BBPVP Makassar diharapkan bisa ditindaklanjuti secepatnya agar UPTD BLK Majene benar benar dapat beralih status dimasa depan.
Bupati Majene Andi Achmad Syukri Tammalele memberikan apresiasi positif atas rencana peralihan status dari UPTD BLK menjadi UPTP BLK Kabupaten Majene.
“Kamu menyampaikan apresiasi tinggi terhadap jajaran Kepala BBPVP Makassar yang telah memberikan perhatian besar terhadap UPTD BLK Majene,” kata Bupati Majene.
Sebab kata Bupati, peralihan status ini diharapkan mampu menjawab tantangan ketenagakerjaan dalam meningkatkan kompetensi serta daya saing tenaga kerja yang ada di Majene.
Kedepan kata Bupati, bahwa hadirnya UPTP BLK Majene dapat menjadi tempat bagi masyarakat dalam mencari bekal keterampilan teknik produksi atau keahlian vokasi sesuai kebutuhan pasar kerja.
“Kamu support jika ada peralihan status di BLK ini. Semoga ini bisa segera terwujud untuk memberikan jawaban penyiapan tenaga kerja terampil yang handal dan unggul,” kuncinya.
(Sulbarpos/Red)