Shared Berita

Sulbarpos.com, Mamuju – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Barat menggelar acara Coffee Morning sekaligus meluncurkan Sistem Informasi Pelayanan Pengaduan (SI-LAPEN) pada Kejati Sulbar. yang bertujuan untuk meningkatkan transparansi, efisiensi, dan aksesibilitas dalam menangani pengaduan masyarakat.

Acara Coffee Morning yang berlangsung di Pojok Adhyaksa Lt. III, Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat ini dihadiri oleh Wakajati Sulbar, Prima Idwan Mariza, Kasi Penkum Kejati Sulbar, A. Asben Awaluddin, Asisten Intel Kajati Sulbar, Dharmabella Tymbaz, Asisten Pidsus, La Kanna dan para wartawan.

Coffee Morning ini bertujuan untuk mempererat hubungan dan komunikasi antara Kejaksaan Tinggi dan Awak Media.

Dalam sambutannya, Wakajati Sulbar,Prima Idwan Mariza menyampaikan pentingnya peran serta masyarakat dalam penegakan hukum.

“Kami ingin membangun sinergi yang kuat dengan masyarakat. Melalui sistem ini, kami berharap dapat mendapat aduan langsung dari masyarakat,” ujarnya. Kamis, (27/6/2024).

Momen penting dalam acara ini adalah peluncuran Sistem Informasi Pelayanan Pengaduan (SI-LAPEN) berbasis aplikasi.

Kasi Penkum Kejati Sulbar, A. Asben Awaluddin menjelaskan bahwa aplikasi ini dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam menyampaikan pengaduan serta memantau proses penanganannya.

“Dengan sistem ini, kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang lebih transparan dan responsif kepada masyarakat,” tambahnya.

Aplikasi ini memiliki beberapa fitur utama, di antaranya:

1. Pengaduan Online:
Masyarakat dapat mengajukan pengaduan secara langsung melalui aplikasi dengan mengisi formulir yang tersedia.

2. Tracking Pengaduan:
Pengguna dapat memantau status pengaduan yang telah diajukan secara real-time.

3. Notifikasi dan Pembaruan:
Pengguna akan menerima notifikasi terkait perkembangan pengaduan yang diajukan.

4. Informasi Lengkap:
Aplikasi menyediakan informasi lengkap mengenai prosedur pengaduan dan layanan yang tersedia di Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat.

Dalam sesi tanya jawab, peserta acara menyampaikan berbagai pertanyaan dan masukan terkait aplikasi tersebut. Banyak dari mereka yang menyambut baik inovasi ini dan mengapresiasi upaya Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat dalam memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pelayanan publik.

Baca Juga  Kabar Gembira Dihari Hut Bayangkara Ke-78, Dana Pembangunan RSUD dan Pasar Mamasa Telah di Siapkan

Peluncuran sistem ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat dalam menyampaikan pengaduan serta meningkatkan kepercayaan terhadap kinerja Kejaksaan, bagi masyarakat yang ingin melakukan pengaduan silahkan klik : http://www.silapenkejatisulbar.com/

Acara Coffee Morning ditutup dengan foto bersama antara Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat dan para wartawan untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan dan penegakan hukum di wilayah Sulawesi Barat.

(Sulbarpos.com/Red)

Iklan