Shared Berita

Sulbarpos.com , Polewali — Sulfa Aulia adalah seorang siswa berusia 11 tahun dari Dusun Panggalo, Desa Katumbangan, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polman, saat ini menjadi tulang punggung keluarganya. Ia dengan penuh dedikasi merawat ibunya yang lumpuh, mengorbankan masa bermain dan pendidikannya, Rabu (15/11/2023).

Sulfa, yang sebelumnya dikenal sebagai siswa rajin di Sekolah Dasar Negeri 093 Panggalo, kini sering absen karena tanggung jawab besar yang ia pikul. Sejak dua bulan terakhir, ia tidak lagi bisa menikmati kegiatan sekolahnya karena harus fokus merawat ibunya yang sedang sakit.

Ibunya, yang dikenal dengan nama Uni, telah lama mengalami cacat fisik, dan Sulfa menjadi satu-satunya penopang keluarga setelah kepergian sang ayah. Sulfa tidak hanya merawat ibunya, tetapi juga mengurus rumah, memasak, dan menjalankan usaha warung kecil untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Anggota Komunitas Sibaliparriq, Hartini mengungkapkan betapa Sulfa melakukan semua tugas ini dengan penuh cinta dan kesabaran. Meskipun kehadirannya di sekolah berkurang, semangat Sulfa untuk belajar tetap berkobar.

“Kami sebagai masyarakat, memiliki kesempatan untuk memberikan bantuan kepada Sulfa Aulia dan ibunya. Keterbatasan finansial dan kondisi kesehatan membuat mereka membutuhkan uluran tangan dari kita semua. Bantuan dapat berupa dukungan moral, materi, atau bantuan dalam bentuk apapun yang dapat meringankan beban Sulfa dan Uni,” ungkap Hartini di Polman, Selasa (15/11/2023).

“Mari bergandengan tangan untuk memberikan harapan baru bagi Sulfa dan Uni. Informasi lebih lanjut mengenai cara memberikan bantuan dapat diakses melalui kontak berikut: [081343595595], Rek.BRI:[025901084183506] a/n Basri Komunitas Mandar Siammasei Sulbar,” sambungnya.

 

(Sulbarpos/Bsb)

Baca Juga  Perhelatan Ulang Tahun Group MSSB (Mandar Siamasei Sulawesi Barat) Yang Ke-4 Berlangsung Meriah

Iklan



Open chat
Hello 👋
ada yang bisa kami bantu ??