Shared Berita

Sulbarpos.com, Mamuju — Guna mempersiapkan calon pemimpin masa depan yang memiliki jiwa dan karakter yang amanah dan bertanggung jawab, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Tomakaka (UNIKA) menggelar Latihan Kepemimpinan Mahasiswa (LKM), Minggu (14/1/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan pada 13-14 Januari 2024. Bertempat di dua lokasi, Aula Kandepag Mamuju dan So’do Kali Mamuju Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju, Sulbar diikuti puluhan Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Mengusung tema “Mempersiapkan Pemimpin Yang Berintegritas dan Inovasi Menuju Pendidikan Era 5.0”. Berbagai materi kepemimpinan diberikan diantaranya, materi perspektif retorika dalam kepemimpinan, konsep kepemimpinan dalam perspektif pendidikan, literasi zaman now, keorganisasian persuratan dan pengarsipan, dan lain-lain.

Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Bustamin menyatakan bahwa LKM 2024 merupakan manifestasi implementasi Visi dan Misi FKIP UNIKA yang menghasilkan lulusan kompeten dan mampu menjadi pemimpin.

“Inilah awal kalian dibentuk dan digembleng  serta diasah jiwa kepemimpinannya agar mampu menjadi lulusan yang mampu membawa perubahan.” terangnya.

Sementara itu Ketua BEM, Syahrul Hidayat mengimbau kepada seluruh peserta kegiatan LKM sebagai bagian dari tanggung jawab kita sebagai pemimpin masa depan, sehingga membawa nama almamater yang dicita-citakan.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, kalian dapat menjadi leader, moral force, yang dikemudian hari dapat dipraktekkan kedalam kehidupan masyarakat,” ucapnya.

“Kami berharap adik-adik semua menjadi seorang pendidik yang baik untuk diri sendiri maupun orang lain dengan melalui pemikiran yang kritis, serta berintegritas,” imbuhnya.

Koordinator bidang kemahasiswaan Irfan Adman juga menyampaikan, LKM merupakan pembentukan karakter agar mahasiswa lebih terpacu dalam menumbuhkan minat dalam membuka ruang-ruang diskusi.

Baca Juga  Pedagang di Mamuju Ini Telat Sadar Pembelinya Adalah Pj Gubernur Sulbar

“Kegiatan ini menitikberatkan kepada integritas dan inovasi dalam menjemput era 5.0 khususnya pada jenjang pendidikan, yang mendasari kegiatan ini tentu tidak lepas dari kemajuan teknologi serta perubahan kurikulum sebagai acuan dalam sistem pendidikan, yang kemudian mengangkat tema Mempersiapkan Pemimpin Yang Berintegritas dan Inovasi Menuju Pendidikan Era 5.0,” pungkasnya.

 

(Sulbarpos/Whd)

Iklan