Shared Berita

Sulbarpos.com, Mamuju – Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S. Mengga, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) pada hari pertama kerja setelah libur panjang Idul Fitri 1446 Hijriah.

Sidak diawali di Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP), sebelum dilanjutkan ke Sekretariat DPRD Sulbar. Selasa, (8/4/2025).

Langkah ini bertujuan untuk memastikan kehadiran aparatur sipil negara (ASN) serta mengevaluasi pelaksanaan program kerja di masing-masing OPD.

Dalam arahannya, Wagub menekankan pentingnya dedikasi dan kebersamaan dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara. Ia mengingatkan bahwa setiap pegawai, tanpa terkecuali, memiliki peran strategis dalam memastikan roda pemerintahan berjalan optimal.

Baca juga: ASN Kembali ke Meja Kerja, Wagub Sulbar: Jangan Terlena Libur Panjang!

“Saya ingin semua bekerja dengan kesungguhan dan penuh pengabdian. Tidak ada peran yang lebih penting dari yang lain, semua saling melengkapi. Gubernur, Sekda, bahkan kepala dinas pun tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan seluruh staf,” ujar Salim S. Mengga.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa semangat kerja tidak boleh luntur meskipun terdapat pemangkasan anggaran di beberapa OPD. Menurutnya, efisiensi anggaran bukan alasan untuk menurunkan kualitas pelayanan atau gagal mencapai target program yang telah dicanangkan.

Wagub juga menyoroti program cetak sawah sebagai bagian dari upaya swasembada pangan. Ia mengingatkan perlunya sistem irigasi yang baik agar program ini berjalan optimal dan tidak mengalami kendala seperti sebelumnya.

“Kita harus memastikan program prioritas berjalan dengan baik. Jangan sampai kendala teknis seperti irigasi menghambat pencapaian target yang telah ditetapkan,” tegasnya.

Dengan sidak ini, Wagub berharap seluruh ASN di Sulawesi Barat semakin meningkatkan disiplin dan profesionalisme dalam menjalankan tugas demi pelayanan publik yang lebih baik.

Baca Juga  Kapolda Sulbar Ikuti Arahan Langsung dari Kapolri, Fokus Tingkatkan Pelayanan Polri ke Masyarakat

(Adv)

Iklan