Shared Berita

Sulbarpos.com, Mamuju – Pemprov Sulawesi Barat (Sulbar) merayakan peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan acara Malam Ramah Tamah di Anjungan Pantai Manakarra, Sabtu, (17/8/2024)

Acara tersebut dimeriahkan dengan penyerahan hadiah perlombaan dari jajaran OPD Pemprov Sulbar, serta berbagai penampilan hiburan, termasuk parade kebaya.

Pj Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin membuka acara dan menyampaikan harapannya untuk masa depan Sulbar. Bahtiar mengungkapkan bahwa masyarakat Sulbar kini dapat menikmati layanan penerbangan setiap hari dari Bandara Tampa Padang, dengan rute ke Makassar empat kali seminggu dan Balikpapan tiga kali seminggu. Layanan ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan ke Sulbar, baik untuk wisata maupun keperluan lainnya.

Pj Bahtiar juga mengucapkan terima kasih kepada tokoh-tokoh pejuang yang berperan dalam pembentukan Provinsi Sulbar, yang kini menjadi salah satu provinsi terdekat dengan Ibu Kota Negara (IKN).

“Ini adalah kehormatan besar bahwa provinsi yang diperjuangkan para pejuang kini dekat dengan IKN. Mari kita berikan tepuk tangan untuk mereka.” Ucap bahtiar

Bahtiar menekankan pentingnya memanfaatkan layanan penerbangan dan posisi strategis Sulbar untuk mendorong pertumbuhan ekonomi. Ia mendorong agar setiap jengkal tanah dimanfaatkan secara produktif.

“Saatnya kita bekerja keras, memanfaatkan potensi tanah dan laut kita. Jangan hanya berdiskusi, tetapi beraksi. APBD 2025 harus berpihak pada masyarakat dan fokus pada kegiatan yang berdampak langsung,” tegas Bahtiar.

Menurut Bahtiar, pencapaian Indonesia Emas 2045 memerlukan peningkatan pendapatan hingga 15 juta per bulan. Ia menekankan perlunya langkah-langkah luar biasa untuk mencapai kesejahteraan dan mengingatkan agar semua pihak bekerja keras dan menjadi contoh bagi sekitar.

“Langkah yang diambil harus melompat dan tidak biasa-biasa saja. Mari tingkatkan produksi dan bekerja keras untuk kesejahteraan bersama,” pungkasnya.

Baca Juga  Komisi II DPRD Sulbar Respon Aksi Demo Gerbak di Biro Barjas

(*/Adv)

Iklan