Shared Berita

Sulbarpos.com , Balikpapan – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), menggelar West Sulawesi Investment Forum Tahun 2023. Dengan tema “Indonesia mendukung IKN, Sulbar Penyangga IKN”, kegiatan di berlangsung di Mall Pentacity Superblock Balikpapan, Kamis (9/2/2023) kemarin.

Dihadiri sekitar 200 investor, Penjabat Gubernur Sulbar Akmal Malik , Direktur Pengelolaan Gedung Kawasan dan Perkotaan Ibu Kota Negara (IKN) Viby Indrayana, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud.

Akmal Malik mengatakan, makna dari kegiatan yang dilaksanakan ini, sebuah kesempatan atau peluang, sehingga Sulbar dapat membuka pintu seluas-luasnya untuk membangun Sulbar.

“Kesempatan yang seluas-luasnya bagi kami untuk mengundang para investor untuk bisa bersama kami di pemerintah Sulbar, agar menjadikan Sulbar lebih baik di masa yang akan datang. Inilah sesungguhnya acara ini,” ucap Akmal Malik di Balikpapan, Kamis (9/2/2023).

Dalam kesempatan yang sama, Akmal Malik memaparkan potensi yang dimiliki Sulbar kepada semua orang. Sehingga potensi Sulbar dapat dikenal banyak orang. Pasalnya, selama ini masih belum banyak yang mengenal Sulbar. Untuk itu, dirinya ingin Sulbar mampu memperlihatkan kepada semua investor jika Sulbar punya sesuatu.

“Kami juga menyadari kalau potensi yang dimiliki belum memberikan nilai tambah yang bagus. Padahal Sulbar memiliki banyak potensi,” paparnya.

Sementara itu, Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang semata-mata tujuannya bukan untuk mensejahterakan masyarakat Sulbar dan Kaltim.

“Saya mengajak kepada para pelaku usaha, semua stakeholder dengan menjalin perdagangan. Kita dapat berkolaborasi dan bersinergi dengan beberapa daerah di Kalimantan Timur, sehingga dapat mensukseskan pemindahan IKN,” kata Rahmad Mas’ud.

Baca Juga  365 Hari di Sulbar, Pj Gubernur Zudan: Bahagia dan Tidak Pernah Sakit

Ia juga menambahkan, pertemuan tersebut dapat mendapatkan hikmah yang luar biasa, dengan pemindahan IKN bukan hanya orang datang untuk mencari kehidupan di IKN Kaltim.

“Dengan adanya pemindahan IKN bukan hanya untuk mencari kehidupan di IKN Kaltim. Tapi bagaimana IKN memberikan kehidupan bagi seluruh masyarakatnya di IKN,” pungkasnya.

Editor : Indah

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan

Open chat
Hello 👋
ada yang bisa kami bantu ??