Shared Berita

Sulbarpos.com, Majene – Merespons keresahan masyarakat akibat maraknya balapan liar di wilayah Kabupaten Majene, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majene bergerak cepat dengan menggelar patroli di sejumlah lokasi yang kerap dijadikan ajang aksi berbahaya tersebut.

Patroli yang berlangsung pada Senin (10/3/25) ini dipimpin langsung oleh PS. Kanit Turjawali Satlantas Polres Majene, AIPDA M. Ishak N., bersama timnya. Mereka menyisir berbagai titik rawan di dalam Kota Majene guna mencegah kecelakaan sekaligus menjaga ketertiban dan keamanan pengguna jalan.

“Kami menerima banyak laporan dari warga mengenai aksi balapan liar yang meresahkan. Oleh karena itu, kami segera meningkatkan patroli untuk menertibkan dan mencegah kejadian yang dapat membahayakan masyarakat,” ujar AIPDA M. Ishak N.

Tak sekadar membubarkan aksi balapan liar, petugas juga memberikan imbauan dan edukasi kepada para remaja yang berkumpul di lokasi rawan agar tidak terlibat dalam kegiatan yang berisiko tinggi.

Selain penindakan, Satlantas Polres Majene juga berencana mengedepankan pendekatan persuasif dengan memberikan pemahaman kepada masyarakat, terutama para pemuda, mengenai bahaya serta konsekuensi hukum dari balapan liar.

“Kami akan terus melakukan patroli secara rutin untuk memastikan tidak ada lagi aksi balapan liar di wilayah ini. Kami juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam memberikan informasi apabila menemukan aktivitas serupa di lingkungan mereka,” tambahnya.

Diharapkan, langkah ini tidak hanya memberikan efek jera bagi para pelaku, tetapi juga meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan dan kepatuhan dalam berlalu lintas.

(Red/Bs)

Baca Juga  Putra Mandar Jadi Gubernur di Kaltim, Ratusan Warga Malunda Sambut Rudy Mas’ud dengan Haru

Iklan