Sulbarpos.com, Balikpapan — Kota Balikpapan kini memiliki destinasi golf baru bertaraf internasional. Royal Mahligai Golf & Country Club, yang berlokasi di Kilometer 13 Kariangau, Balikpapan Barat, resmi diperkenalkan kepada publik dan langsung mencuri perhatian pecinta golf maupun pelaku gaya hidup premium.
Lapangan golf ini menawarkan pengalaman bermain yang berbeda. Bukan sekadar olahraga, Royal Mahligai memadukan konsep golf, rekreasi, dan gaya hidup eksklusif dalam satu kawasan hijau yang asri, dengan panorama alam yang menenangkan di tengah kota.
Dirancang khusus dengan konsep 9 hole, lapangan ini dinilai ideal bagi pegolf pemula maupun mereka yang ingin menikmati permainan golf dengan durasi lebih fleksibel. Desainnya digarap oleh arsitek lapangan golf berpengalaman dari Bandung, dengan menonjolkan kontur perbukitan alami dan penempatan bunker strategis.
“Untuk pemula, 9 hole ini sangat tepat. Fasilitas pendukungnya lengkap, mulai dari restoran, taman botani, hingga suasana yang tenang dan natural. Jadi bermain golf sambil menikmati alam,” ujar Hajar Nuhung, pengelola Royal Mahligai Golf, di sela acara syukuran, Jumat (2/1/2026).


Acara peresmian tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Balikpapan Dr. H. Rahmad Mas’ud, SE, ME, bersama istri Hj. Nurlena, Ketua DPRD Balikpapan Alwi Alqadri, jajaran anggota dewan, pegolf profesional, serta keluarga besar Wali KotavBalikpapan.
Strategis di Jantung Kota
Secara lokasi, Royal Mahligai Golf & Country Club berada di titik strategis. Hanya sekitar 30 menit dari Ibu Kota Nusantara (IKN) dan 20 menit dari Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan. Kawasan ini dirancang layaknya oasis hijau di tengah kota, lengkap dengan rencana pembangunan villa atau cottage berfasilitas premium.
Tak hanya itu, pengelola juga menyiapkan sekitar 70 unit golf car, dengan 30 unit telah tersedia dan sisanya menyusul melalui pengiriman dari China.
Menurut arsitek lapangan golf, Engkus, desain Royal Mahligai mengedepankan optimalisasi lahan tanpa menghilangkan tantangan permainan.
“Kontur bukit dan bunker ditempatkan untuk menguji akurasi serta manajemen permainan, baik bagi pemula maupun profesional,” ujarnya.
Lebih dari Sekadar Golf
Royal Mahligai tak hanya menawarkan lapangan golf. Kawasan ini dikembangkan sebagai pusat gaya hidup baru di Balikpapan. Selain restoran dengan pemandangan alami yang kini dalam tahap finishing, tersedia pula rencana kandang kuda dan fasilitas olahraga berkuda (horse stable & equestrian), kursus golf, hingga ruang untuk kegiatan bisnis dan sosial.

Tempat ini juga dapat digunakan untuk rapat bisnis, gathering, acara pernikahan, hingga pertemuan keluarga bersifat privat, dengan standar pelayanan internasional.
“Menjadi member Royal Mahligai Golf bukan hanya soal bermain golf, tapi juga menikmati gaya hidup baru. Yang terpenting, kehadiran ini membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat,” kata Hajar, yang juga merupakan bagian dari keluarga Wali Kota Balikpapan.
Driving Range Modern
Selain lapangan utama di Kariangau, Royal Mahligai juga telah membuka Driving Range di Kompleks Perumahan Grand City (GC). Fasilitas ini memiliki 42 bay, terdiri dari 36 bay reguler, 4 VIP bay, dan 4 presidential bay yang menawarkan privasi serta layanan ekstra.
Driving range ini dirancang sebagai sarana olahraga, rekreasi, sekaligus tempat berkumpul keluarga bagi para golfer.
Bagi masyarakat yang ingin menjadi member atau mendapatkan informasi lebih lanjut, Royal Mahligai Golf & Country Club dapat dihubungi melalui hotline 0542-7212187, kantor di Jalan Tjutjup Suparna, Ruko Balikpapan Baru Blok FJ3 Nomor 19, atau melalui email info@royalmahligai.com.
Dengan konsep hijau, fasilitas premium, dan lokasi strategis, Royal Mahligai Golf & Country Club menegaskan diri sebagai ikon baru destinasi golf dan gaya hidup eksklusif di Balikpapan. (*)




